So Sweet! Super Sibuk, Aamir Khan Sempat Ajak Anak Liburan
Aamir Khan dan keluarga @photos.filmibeat.com
Kapanlagi.com - Anak adalah segalanya bagi Aamir Khan dan istrinya, Kiran Rao. Meski mereka berdua sama sibuk dengan kegiatan masing-masing, tapi masih menyempatkan waktu untuk mengajak anaknya jalan-jalan ke tempat kesukaannya.
Seperti yang terjadi belum lama ini, di tengah jadwal syutingnya yang super padat, Aamir mengambil libur untuk Azad. Bersama Kiran, mereka membawa sang putra tercinta ke Disneyland.
Dilansir dari Pink Villa, potret keluarga kecil ini terlihat jelas saat memasuki bandara Mumbai. Sayangnya, tidak diketahui Disneyland mana yang mereka kunjungi. Apakah di kawasan Asia, ataukah mereka menuju Amerika Serikat.
Azad malu-malu mau saat difoto para wartawan di bandara. @pinkvillaDigendong sang bunda, Azad terlihat malu-malu kucing saat di hadapan awak media. Ia bermain ci luk baa dengan para fotografer yang ada di bandara internasional tersebut.
Meski bepergian ke luar negeri, tapi baik Aamir maupun Kiran berpakaian santai. Memakai baju kasual, mereka melenggang dengan ringan menuju terminal keberangkatan internasional.
Tidak diketahui sampai kapan Aamir dan keluarganya akan berada di Disneyland. Yang jelas, kebersamaan ini membuktikan bahwa Aamir adalah seorang ayah yang sangat sayang kepada anaknya.
Akankah foto-foto liburan Aamir, Kiran dan Azad terungkap ke media? Tunggu saja kabar berikutnya.
Yang Ini Juga Tak Kalah Hot!!!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/phi)
Wulan Noviarina Anggraini
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
