Cita Citata Pernah Kerja di Tempat Karaoke 'Plus-Plus'?
Diperbarui
Cita Citata
©KapanLagi.com®/Bambang E Ros
Kapanlagi.com - Kesuksesan Cita Citata yang terbilang instan membuat publik penasaran siapa sebenarnya sosok di balik pelantun tembang Sakitnya Tuh di Sini itu. Yang terbaru, pemilik nama asli Cita Rahayu ini dikabarkan pernah bekerja di tempat karaoke 'plus-plus'.
Saat dikonfirmasi melalui Bombom selaku manajer, Cita mengaku bila ia pernah bekerja di tempat karaoke. Namun bukan seperti yang digosipkan, melainkan pemandu karaoke.
"Kalau pijat plus-plus bukan ya. Tapi pemandu musik atau karaoke," katanya saat dihubungi KapanLagi.com®, Selasa (23/12).
Cita Citata digosipkan pernah bekerja di karaoke plus-plus. Benarkah? ©Foto: KapanLagi.com®/AgusPihak manajemen sendiri mengaku tahu bagaimana masa lalu Cita. Seperti saat dia memakai nama samaran sebagai Cinta saat bekerja di tempat karaoke itu.
Meski begitu, manajemen Cita sekali lagi menegaskan bila mereka melihat artisnya dari sisi kualitas sebagai sosok yang bisa diorbitkan. Bukan dari masa lalunya yang penuh liku-liku.
"Kita sudah tahu dari awal kalau dia pernah bekerja di sana. Ibarat kata kalau ada emas di tumpukan sampah pasti diambil. Tapi kita ketemu Cita saat sudah tidak bekerja di sebagai pemandu," tuntas Bombom.
Simak Juga:
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/abs/sjw)
Reporter:
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
