Kahi Gaet Bekah Eks After School Duet di Lagu Baru
Park Kahi foto: asia-tv.su
Kapanlagi.com - Mantan leader After School yakni Park Kahi sudah tak sabar bisa menyapa penggemar lagi. Terbaru Kahi merilis daftar lagu di mini album solo keduanya yang bertajuk WHO ARE YOU?Dalam daftar lagu yang dirilis oleh mantan dancer panggung BoA ini, Kahi membuat kejutan dengan menggaet nama-nama besar di industri musik K-Pop, seperti dilansir allkpop.com.
Daftar lagu album comeback Kahi ©allkpop.comKahi berkolaborasi dengan rapper berbakat untuk comeback kali ini seperti Dumbfoundead yang bernyanyi dengannya di lagu promosi utama berjudul It's Me. Seakan kurang atas kejutan itu, Kahi juga menggaet mantan member After School lainnya yakni Bekah di lagu Sinister.Bagi kamu penggemar After School, pasti masih mengingat betapa berbakatnya Bekah dengan kemampuan skill rap-nya. Jadi ini akan menjadi penantian yang menyenangkan. Album baru Kahi ini baru akan dirilis pada 10 Oktober nanti.Selain dengan Dumbfoundead, Kahi juga menggaet Swings di lagu Boys and Girls, lalu Dok2 di lagu Hey Boy, dan Yoon Do Hyun dari YB di lagu Colorful World. Sementara itu lagu pelengkap di album comebacknya adalah Slow.
#Awal Oktober, Ini Informasi Keren Buat Kamu
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(alk/aia)
Editor:
Arai Amelya
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
More Stories
Advertisement
Advertisement
