Berkat 'CRITICAL ELEVEN', Adinia Wirasti Menang FFB 2017
Adinia Wirasti © Kapanlagi/Agus Apriyanto
Kapanlagi.com - Si cantik Adinia Wirasti berhasil mendapatkan penghargaan dalam Festival Film Bandung 2017. Dirinya mendapatkan penghargaan untuk Pemeran Wanita Utama Terpuji, karena perannya yang apik sebagai Anya dalam film CRITICAL ELEVEN.
Dirinya memang mengaku jika CRITICAL ELEVEN telah memberikan perubahan kepadanya. Awalnya, dirinya tak pernah meminta suatu peran, namun hal tersebut berubah setelah dirinya membaca novel Critical Eleven.
"Aku dapat Pemeran Wanita Utama Terpuji untuk Peran sebagai Anya di film CRITICAL ELEVEN. Ada yang menarik di film ini, saya main film dari 2002. Dulu kalo ditanya pengen peran apa selalu bingung jawabnya terus terang aja. Aduh kayanya kalau punya goal pengen jadi peran apa malah jadinya kebingungan sendiri ya. Pada akhirnya
apapun kesempatan yang datang pada saya, saya rasain gimana apakah jatuh cinta apa enggak akan saya kerjakan," ungkapnya saat dijumpai di Studio Emtek, Daan Mogot, Jakarta Barat, Minggu (22/10).
Advertisement
Adinia Wirasti © Kapanlagi/Agus Apriyanto"Kalau sama CRITICAL ELEVEN beda ya, sejak pertama baca novelnya saya bilang sama manager saya, saya mau meranin Anya. Cariin audisi dan castingnya. Aku datang, aku baca dua tiga adegan lalu mereka meminang saya sebagai Anya Baskoro. Itu rasanya kaya senang dan beban yang cukup berat pada akhirnya saya bisa kerjasama dengan pak (Chand) Parwez Starvision. Dari dulu sudah casting tapi jodohnya baru terbuka dari (film) CEK TOKO SEBELAH. Saya harus berterima kasih sama Ernest Prakasa karena telah membukakan jalan ke Starvision," tambahnya.
Penghargaan ini tentunya membuat Adinia jadi terpacu untuk bisa lebih baik lagi. Dirinya juga mengatakan masih akan bermain film lagi setelah ini.
"Yang saya inginkan setelah ini, saya pengen main film lagi," tutupnya.
Simak Berita Lainnya:
Ernest Prakasa Garap Film 'SUSAH SINYAL', Ini Deretan Pemainnya
Miris Lihat Perilaku Masyarakat, Adinia Wirasti Puasa Gadget 4 Jam Sehari
Terlibat 'SUSAH SINYAL', Adinia Wirasti Ditantang Jadi Single Parent
Dian Sastro Lestarikan Kain Tenun Sumba Lewat Strategi Kekinian
10 Film Indonesia Terlaris Hingga Tengah Tahun 2017
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/aal/frs)
Sahal Fadhli
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
