Joe Jonas - Ashley Greene Putus Gara-Gara ....

Penulis: Ellyana Mayasari

Diterbitkan:

Joe Jonas - Ashley Greene Putus Gara-Gara .... Joe Jonas - Ashley Greene @ inquisitr.com

Kapanlagi.com - Setelah perpisahan Vanessa Hudgens dan Zac Efron, kali ini satu lagi bintang Disney yang mengakhiri kisah kasihnya. Para fans pasangan Joe Jonas dan Ashley Greene harus rela kecewa, karena idola mereka memutuskan untuk berpisah!Pasangan ini mulai berpacaran musim panas tahun lalu, tak lama setelah Ashley putus dari aktor Brock Kelly. Namun, salah seorang juru bicara menyataan bahwa keduanya berpisah beberapa minggu yang lalu. "Keduanya sepakat dan saling setuju," ujar sang juru bicara.Sang juru bicara juga menambahkan bahwa penyebab putusnya kedua bintang muda ini adalah jadwal yang memisahkan. Joe sering berada di New York menggarap album terbarunya, sedangkan Ashley sibuk mempromosikan sebuah merek kosmetik.Beberapa saat yang lalu, beberapa sumber juga sempat menyatakan bahwa Ashley terlihat di sebuah pesta bersama Jared Followill, sang pentolan Kings of Leon, yang belakangan terlihat dekat dengan Miley Cyrus.Fans yang terkejut, sedih, bahkan mungkin ada yang senang sampai menanggapi kabar ini dengan cukup heboh, sampai sampai Joe Jonas - Ashley Greene menjadi TT (Trending Topic) di Twitter.Lain halnya dengan Joe. Pria tampan ini justru sedang heboh 'dimakcomblangi' oleh para user Twitter (Tweeps) yang ingin dirinya kembali ke mantan pacarnya, Taylor Swift. Sebagian lain yang masih ingin Joe bersama Ashley pun memunculkan perang TT yakni Jaylor (Joe dan Taylor Swift) dan Jashley (Joe dan Ashley Green). Hhmm, keputusannya? Kita kembalikan ke Joe dong! 

(spl/mae)

Rekomendasi
Trending