Kapanlagi.com - Kehidupan rumah tangga Anang Hermansyah dan Ashanty terlihat selalu harmonis. Sudah bertahun-tahun bersama, keromantisan pasangan yang menikah tahun 2012 lalu ini seolah tak pernah berubah.
Anang dan Ashanty pun sepertinya nggak pernah sungkan untuk mengungkapkan kasih sayang mereka pada satu sama lain. Seperti yang terlihat dalam video terbaru yang diunggah kanal Youtube The Hermansyah A6, Rabu (28/7).
Dalam video tersebut, Ashanty sempat ditanya soal apa yang akan disampaikan buat Anang kalau waktu bisa diputar kembali ke 10 tahun yang lalu.
"Aku hidup bukan untuk menyesali sesuatu dalam hidup aku. Jadi apapun keputusan yang aku ambil insyaAllah tidak ada penyesalan dalam hidup aku. Jadi kalo disuruh puter balik 10 tahun lalu nggak ada yang mau aku sampaikan (ke mas Anang)" tuturnya.
Anang Hermansyah - Ashanty (credit: instagram.com/ashanty_ash)
Berbeda dengan Ashanty, Anang Hermansyah langsung melontarkan jawaban tegas kalau waktu bisa diputar ke 10 tahun yang lalu."Kalau 10 tahun mundur, apa yang mau disampaikan ke Ashanty?" tanya salah seorang teman Ashanty.
"Kenapa aku nggak pertama langsung nikah sama kamu," jawab Anang penuh semangat.
"Iya soalnya kalo dia kawinin aku pas dia umur 25 berarti aku masih SD," sambung perempuan 35 tahun itu.
(kpl/lou)