Jika Natasha Wilona Jadi Menteri Pendidikan, Ini Yang Dilakukan

Penulis: ahmat effendi

Diterbitkan:

Jika Natasha Wilona Jadi Menteri Pendidikan, Ini Yang Dilakukan Natasha Wilona ©KapanLagi.com/Budy Santoso

Kapanlagi.com - Sebagai seorang selebritis, Natasha Wilona dituntut untuk pintar-pintar membagi waktu. Jadwal syuting sinetron harus bisa berdampingan dengan waktu belajar karena ia masih duduk di bangku sekolah. 
Hanya saja saat ini di Indonesia banyak orang yang tak mendapatkan pendidikan tinggi, namun berhasil meraih prestasi. Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti misalnya. Bagi Natasha, yang lebih berperan adalah karakter masing-masing.
"Jadi menurut aku lebih ke pribadi masing-masing yah. Kalau kitanya mau belajar dari kemauan kita sendiri. Kalau pun kita ditaruh di sekolah sebagus apapun kalau kita nggak ada niat belajar dan menambah ilmu kita, nggak menjamin. Malah orang-orang yang tidak mampu, yang belajarnya pakai buku bekas bahkan mereka yang bisa lebih sukses," ucap Natasha Wilona di studio MD Entertainment, Ceger, Jakarta Timur, Senin (2/5/2016).

Natasha Wilona bakal fokus ke infrastruktur jika jadi Menteri Pendidikan. ©KapanLagi.com/Budy SantosoNatasha Wilona bakal fokus ke infrastruktur jika jadi Menteri Pendidikan. ©KapanLagi.com/Budy Santoso

Bukan berarti pendidikan formil tidak penting, Natasha berpandangan hal itu sangat mempengaruhi masa depan seseorang. Lantas jika suatu saat nanti si cantik ini bisa menjadi Menteri Pendidikan, apa yang bakal dilakukannya?
"Nggak kepikiran jauh ke sana sih. Mungkin pertama aku lihat dari segi fasilitas. Guru di Indonesia nggak usah diraguin lagi lah. Karena guru-guru itu kebanyakan bagus, mereka belajar dengan tulus," ungkapnya.
Ternyata cewek yang terhitung sebagai salah satu siswa teladan saat masih SMP itu ingin fokus dengan fasilitas. Ia tak ingin ada lagi masyarakat yang harus mendapatkan pendidikan dengan fasilitas yang sangat jauh dan seadanya.
"Fasilitas biar sekolahannya nambah banyak, terus juga tenaga kerja seperti guru lebih banyak. Sekolahan yang udah jelek membahayakan buat murid bisa diperbaiki," tandasnya. 

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/far/sjw)

Reporter:

Fikri Alfi Rosyadi

Rekomendasi
Trending