Roberto Orci Akan Sutradarai 'STAR TREK 3'!
Diterbitkan:
Roberto Orci @foto: Splashnews
Kapanlagi.com - STAR TREK adalah sci-fi terkenal yang awalnya merupakan serial TV sukses, pertama ditayangkan tahun 1966. Franchise ini sudah beberapa kali dibuat reboot film dan juga video game.
Reboot terbaru STAR TREK sendiri telah dirilis tahun 2009, dilanjutkan seri kedua bertajuk STAR TREK INTO DARKNESS (2013). JJ Abrams adalah sutradara di balik kesuksesan dua seri film tersebut.
Roberto Orci @foto: splashnews
Telah dikabarkan sebelumnya STAR TREK akan dibuat seri ketiga, namun JJ Abrams mengundurkan diri dari proyek film tersebut. Hal ini dikarenakan sutradara ini sedang disibukkan dengan proyek STAR WARS: EPISODE 7.
Roberto Orci digadang-gadang yang akan mengarahkan STAR TREK 3 ini, menggantikan JJ Abrams. Ini sekaligus menjadi debut perdana Orci menduduki bangku sutradara.
Orci bukanlah orang baru di instalasi STAR TREK, sebelumnya dia juga terlibat menjadi produser di STAR TREK INTO DARKNESS. Tak hanya itu, Orci juga pernah terlibat dalam COWBOY & ALIENS, THE AMAZING SPIDER-MAN 2 dan memproduseri beberapa serial TV.
Beberapa pemeran dari kedua seri sebelumnya, seperti Chris Pine dan Zachary Quinto juga diharapkan kembali masuk dalam film ini. Sementara itu, JJ Abrams masih akan terlibat untuk menjadi produser. Rencananya STAR TREK 3, akan dirilis tahun 2016 mendatang.
COBA CEK JUGA!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
Berita Foto
(hol/ang)
Editor KapanLagi.com
Advertisement
