[FOTO] Maia Estianty Mesra Genggam Tangan Seseorang, Kekasihnya?
Diperbarui: Diterbitkan:
Maia Estianty. Foto: KapanLagi.com/BambangERos
Kapanlagi.com - Sejak lama bercerai dengan musisi Ahmad Dhani, Maia Estianty nyaris tak pernah dikabarkan dekat dengan siapapun. Padahal, sangat banyak fans yang berharap ibunda dari Al Ghazali bersaudara itu memiliki kekasih baru.
Namun secercah titik terang terungkap belum lama ini. Pasalnya, Maia sempat mengaku ia kini memiliki seorang kekasih seorang pengusaha.
Di tengah kehebohan kabar tersebut, Maia kembali membuat fans merasa penasaran dengan sebuah foto yang diunggah melalui akun Instagram-nya belum lama ini. Postingan tersebut memperlihatkan tangan Maia yang berada di genggaman seseorang.
Maia unggah foto tengah menggenggam tangan seseorang. / Maia Estianty Official InstagramDalam foto itu, Maia memberikan efek berwarna pada tangannya. Sementara itu, tangan seseorang misterius itu tampak diberi efek hitam putih.
Melalui caption fotonya, Maia mengaku sangat menyukai momen indah ini. "Ketika tangannya berada di tanganku.. Love it," tulis Maia.
Sontak foto ini pun membuat heboh para netizen yang juga follower Maia. Banyak yang meminta Maia segera mengenalkan sosok lelaki pujaan baru tersebut.
Meski begitu, hingga kini belum ada pernyataan resmi dari Maia tentang sang pacar. Duh, bunda bikin penasaran aja deh! :D
Jangan Lewatkan!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/nad)
Nadia Adibie
Advertisement
