Mantan Istri Daus Mini 'Ditembak' Bule di Atas Delman
Yunita Lestari - Steve © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Belum lama bercerai dari Daus Mini, Yunita Lestari dekat dengan seorang pria bule bernama Steve. Meski kedekatan mereka belum begitu lama, ternyata perasaan sayang mereka begitu besar.
Yunita pun terkejut dengan ulah Steve yang mengungkapkan perasaan cintanya ketika mereka sedang di atas delman. Steve mengungkapkan perasaaannya pada Yunita saat berada di sekitar Tugu Monas.
"Dia nembaknya itu di Monas, di atas Delman. Dan dia kasih aku bunga mawar," ungkap Yunita Lestari saat dihubungi, Kamis (19/6).
Yunita Lestari - Daus Mini saat masih bersama © KapanLagi.com
Janda satu anak ini tidak menyangka apa yang dilakukan Steve. Sebab kedekatan mereka terbilang masih seumur Jagung. "Aku juga nggak nyangka kok secepat itu Steve melakukan itu," tegasnya.
Steve sendiri adalah pengusaha garmen berkewarganegaraan Singapura. Yunita pun punya alasan menerima cinta Steve. Sikap baik Steve telah membuatnya bersimpati pada pria 50 tahun itu.
"Karena dia kan bolak-balik dan nggak netep di Jakarta, jadi biar ada status yang jelas saja. Kasihan juga kalau dia-nya sudah baik terus aku gantung terus," tandasnya.
Baca Juga:
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/hen/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
