Sandra Dewi: Saya Terlalu Pilih-Pilih Calon Suami

Sandra Dewi: Saya Terlalu Pilih-Pilih Calon Suami Sandra Dewi

Kapanlagi.com - Tidak dipungkiri, dengan usianya yang sekarang ini, artis Sandra Dewi ingin segera memiliki pasangan hidup yang setia. Namun hingga saat ini pria tambatan hati yang diharapkan belum juga muncul di dalam hidupnya.


"Saya sih maunya begitu (nikah), saya sih kalau digosipin menikah mau, itu gosip yang positif, saya sih mau saja tapi belum ada calon suaminya," ungkap Sandra Dewi.

“Susahnya saya terlalu pilih-pilih (calon suami), saya orang yang susah untuk suka sama seseorang. Saya enggak mau terlalu ngoyo, terlalu berusaha, kalau kemarin-kemarin saking pengennya malah enggak dapat, tapi sekarang pasrah saja„
Sandra Dewi


"Susahnya saya terlalu pilih-pilih (calon suami), saya orang yang susah untuk suka sama seseorang. Saya enggak mau terlalu ngoyo, terlalu berusaha, kalau kemarin-kemarin saking pengennya malah enggak dapat, tapi sekarang pasrah saja," sambungnya.


Sandra Dewi yang ditemui di Studio Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat,  Rabu (21/03/2012) membantah kalau dikatakan terlalu sibuk dan banyak bekerja sehingga tidak sempat untuk bergaul. Justru dalam setiap periode dirinya menyempatkan diri untuk libur dan berkumpul dengan teman, sahabat dan kerabat.


"Saya dari dulu minta harus ada jedanya kalau kerja, makanya kadang-kadang satu hari pakai buat kumpul," ungkapnya.


Sandra juga mengaku tidak mendapat desakan dari keluarga untuk segera menikah, karena keluarganya sendiri rata-rata menikah di usia yang sudah dewasa. Sebelumnya memang sempat menargetkan untuk menikah di usia sekian, namun usianya sudah melebihi dan belum juga mendapatkan suami.


"Enggak didesak, keluarga saya pun bukan tipe yang menikah muda, zaman sekarang cewek punya karir, saya sendiri bahagia dengan hidup saya, bukan berarti saya tidak butuh seseorang. Dulu ditargetin malah lewat, ya dikasih Tuhan kaya begini ya sudahlah, begini aja sudah happy banget," pungkasnya.

(kpl/gum/dar)

Rekomendasi
Trending