Kabar baik untuk para penggemar CL. Ia kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis full album pertamanya di tanggal 20 Oktober 2021 ini. Berbagai persiapan tampak terlihat di berbagai platform sosial media resmi miliknya. Seperti mengunggah teaser video hingga countdown images. CL terlihat sangat menawan dalam beberapa foto terbarunya untuk ALPHA. Potret-potretnya tersebut memiliki konsep intens yang semakin memancarkan kharisma dari CL. Perilisan ini juga menjadi hal yang cukup krusial bagi dirinya, karena ini merupakan full album pertama yang ia rilis selama CL berkarir sebagai penyanyi solo. Ingin tahu bagaimana potret mantan member 2NE1 ini? Yuk simak artikel berikut ini!
Di potretnya kali ini, CL tampil berbeda dengan yang sebelumnya. Ia berpose sambil duduk dengan dibantu salah satu tangannya menopang badannya, dan tangannya yang lain dilentikkan di atas kakinya. Ia juga tampak menggunakan outfit yang press body dan colorfull.