Setelah Keluar dari Monsta X, Wonho Diminta Han Seo Hee Lunasi Hutang ke Jung Da Eun
Diperbarui: Diterbitkan:
Wonho dan Han Seo Hee © Istimewa
Kapanlagi.com - Wonho baru saja mengumumkan kalau dia mundur dari Monsta X pada Kamis sore (31/10/2019). Sebelum keluar, Wonho sempat terlibat skandal yang menyebutkan ia belum melunasi hutangnya sebelum debut sebagai artis.
Sosok yang menyebut kalau Wonho punya hutang dan belum melunasinya adalah Jung Da Eun, aktris yang kini dikenal sebagai sahabat dari Han Seo Hee. Jung Da Eun memfoto penampilan Wonho di TV kemudian mengunggah di Instagram sambil meminta sang idola ganteng buat melunasi hutang.
Meski Starship sudah menyatakan kalau kabar itu tidak benar, Wonho tetap memutuskan untuk keluar untuk menjaga nama baik Monsta X.
Advertisement
1. Han Seo Hee Langsung Update Instagram
Rupanya, keluarnya Wonho dari Monsta X ini tak hanya menjadi perhatian fans K-Pop saja. Han Seo Hee yang ikut-ikut menyebarkan masa lalu Wonho juga langsung berkomentar.
Tak lama setelah Starship Entertainment mengumumkan Wonho keluar, Han Seo Hee langsung update di Instagram. Ia hanya mengunggah sebuah gambar warna putih.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Minta Wonho Bayar Hutang
Dalam caption-nya, mantan trainee idol ini menuliskan, "Hei, biarpun kamu keluar (dari Monsta X), kamu harus membayar hutang ke Da Eun. Kembalikan uangnya (disensor, karena berkata kasar)."
Tentu saja, Instagram Han Seo Hee ini langsung ramai dengan komentar dari fans Monsta X dan K-Pop. Mereka tidak suka dengan pernyataan yang dibuat oleh Han Seo Hee.
Jangan Lewatkan!
3 K-Pop Idol Cewek yang Dulu Chubby Kini Jadi Tirus Berkat Diet, Suzy - Jihyo TWICE
Bae Suzy dan Chung Ha Pakai Dress Sama, Siapa yang Tampil Lebih Mempesona?
Wonho Tulis Surat Buat Fans Setelah Keluar, Tak Mau Sakiti Member Monsta X
Lucunya Lisa BLACKPINK Pakai Hoodie Bergambar Foto Masa Kecil Tanpa Poni
Wonho Keluar dari Monsta X, Ini Pernyataan Resmi dari Starship Entertainment
(kpl/pit)
Rahmi Akbar Safitri
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
