Choky Sitohang Bantah Tak Direstui Mertua

Choky Sitohang Bantah Tak Direstui Mertua Choky Sitohang dan Melissa Ariyani

Kapanlagi.com - Artis dan presenter Choky Sitohang membantah pemberitaan tayangan infotainment yang menyebut dirinya tidak mendapatkan restu dari sang mertua. Pemberitaan ini dikaitkan dengan pernikahan keduanya yang memang berbeda keyakinan.

"Saya ingin meluruskan beberapa hal, di mana ada salah satu infotainment yang memberitakan bahwa ada ketidaksetujuan dari orang tua istri saya dalam pernikahan saya. Saya meluruskan, bahwa itu tidak benar," ujar Choky Sitohang saat ditemui di Studio Indosiar, Daan Mogot, Jakarta, Senin (21/06) siang.

“Saya ingin meluruskan beberapa hal, di mana ada salah satu infotainment yang memberitakan bahwa ada ketidaksetujuan dari orang tua istri saya dalam pernikahan saya. Saya meluruskan, bahwa itu tidak benar„
Choky Sitohang

Bantahan itu disampaikan Choky sekaligus untuk menjelaskan dan membantah berita tersebut. Dirinya ditegaskan mendapatkan restu sepenuhnya dari orang tua istrinya, Melissa Aryani dan H. Anshori.

"Saya melangsungkan pernikahan dengan istri saya dan kita mendapatkan restu dari orang tua kita masing-masing. Bahwa ayahanda terkasih dari istri saya tidak bisa hadir pada saat prosesi pernikahan, itu disebabkan bukan karena tidak ada restu, melainkan beliau saat itu sedang bergumul dengan satu penyakit (diabetes melitus)," terang Choky menjelaskan.     

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/dar)

Rekomendasi
Trending