Kristina Pernah Dirugikan Rumah Sakit

Kapanlagi.com - Tak hanya Prita Mulyasari, pedangdut Kristina Iswandari pun mengaku pernah dirugikan oleh sebuah rumah sakit. Seperti diceritakannya, saat dirinya berobat di Rumah Sakit Koja, Jakarta Utara, dirinya malah mendapatkan pelayanan yang buruk. Jadilah dirinya kapok untuk berobat di rumah sakit tersebut."Dulu sebelum aku menyanyi seperti sekarang, aku pernah sakit dan diobati ke rumah sakit Koja. Tapi mereka malah menyengsarakan pasiennya, termasuk saya, dengan cara mengoper ke sana-sini. Padahal kita kan lagi sakit," kata Kristina saat ditemui di Studio Cawang ANTV, Jakarta Timur, Jumat (5/6) kemarin. Saat disinggung dengan kasus yang dialami oleh Prita, mantan istri Al Amin Nasution ini menganggap apa yang terjadi sebagai kasus yang berlebihan. "Coba ya kalau dilihat di koran-koran itu, banyak orang-orang yang komplain di surat pembaca tapi nggak dipenjara. Tapi ini hanya nulis di email kok malah jadi masalah," ujarnya.Dengan adanya kasus ini, Kristina pun mengaku tak takut jika nantinya dirinya mengalami persoalan seperti yang dialami oleh Prita. Menurutnya jika dirinya benar kenapa harus takut."Kalau perlu saya datangi rumah sakitnya dengan membawa wartawan. Ngapain takut," tukas pedangdut yang pernah berkolaborasi bersama D5 di lagu Tak Mau Dimadu ini ini.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/mai/boo)

Rekomendasi
Trending