Pacaran Dengan Wijaya Saputra, Gisel: Memang yang Bisa Sayang-Sayangan Cuma ABG?
Diterbitkan:
Gisella Anastasia tanggapi netizen yang kritik hubungannya dengan Wijin © KapanLagi.com/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Kisah asmara yang tengah dijalin Gisella Anastasia dengan pebasket Wijaya Saputra tak selamanya berjalan mulus. Apalagi pasca perceraiannya dengan Gading Marten, masih banyak haters yang mengecam bahkan menyebut ibu satu anak itu dengan berbagai kata tak pantas.
Gisel sendiri sudah dalam tahap jenuh untuk klarifikasi ke netizen perihal hubungannya dengan Gading maupun Wijin. Bukan tanpa alasan Gisel berani go public dengan mantan Agnez Mo itu pasalnya ia merasa tidak pernah menyakiti orang lain dengan tindakannya.
"Hadapinnya susah juga, jatuh bangun. Biar gimanapun yang menjalani hidup tuh kita sendiri dan yang tahu kebenarannya ya kita sendiri, capek ngejelasin belum tentu mereka sepaham. Makanya aku berani, aku merasa nggak nyakitin orang, aku nggak jahatin orang," ujar Gisel, seperti dilansir dalam channel Yotube Augie Fantinus, belum lama ini.
Advertisement
1. Gaya Pacaran Dikritik
Gisel dan Wijin memang beberapa kali terlihat menghabiskan waktu bersama. Alhasil gaya pacarannya pun tak lepas dari kritikan netizen karena dianggap seperti anak muda. Lalu bagaimana tanggapan Gisel soal hal itu?
"Memangnya kalau dewasa harus yang gimana. Memangnya yang sayang-sayangan cuma punya ABG (anak baru gede) doang. Sampai nenek-nenek juga kalau misalnya sayang-sayangan ya harus dong," tegasnya.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Pembuktian Gisel
Lebih lanjut, Gisel juga ingin menunjukkan kalau ia mampu menjadi seorang ibu tunggal yang mandiri dan bisa melakukan semuanya. Namun ada saatnya ia memiliki momen sendiri untuk bersenang-senang.
"Aku ingin menunjukkan kalau aku ibu single yang harus hidup maju tanpa aku melupakan kewajibanku sebagai seorang ibu, sebagai seorang pekerja, dan segala macam. Jadi aku tetap harus ngurus Gempi nomor satu tetap, bekerja, dan segala macam, juga menyenangkan diri sendiri," pungkasnya.
#Berita Hot Lainnya
Foto Citra Juvita, Dokter Cantik Pacar Baru Gading Marten?
Pesan Untuk Gempi di Masa Depan, Gading Marten: Masa Bersama Mama Bahagia
Gading Marten Sudah Baik-Baik Saja, Terima Jodohnya Dengan Gisel Cuma di Sini Saja
Curhat Pilu Gisella Anastasia, Difoto Diam-Diam Diperlakukan Seperti Satwa
Gading Marten Disebut Punya Pacar Dokter, Roy Marten: Ternyata Anak Saya Masih Laku
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/tmd)
Tyssa Madelina
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
