Mau Jadi Pilot? Bunga Jelitha Jelaskan Pentingnya Film 'SERIGALA LANGIT'
Bunga Jelitha ©KapanLagi.com/Akbar Prabowo Triyuwono
Kapanlagi.com - Jika ada yang bertanya kepada anak-anak tentang apa cita-citanya di masa depan, menjadi seorang pilot pasti menjadi jawaban yang banyak dijawab. Namun, seiring berjalannya waktu, kenyataan dan pemahaman soal cita-cita tersebut perlahan sirna dan hanya tinggal angan-angan belaka.
Bunga Jelitha, yang bermain di film SERIGALA LANGIT produksi E-Motion Entertainment menceritakan pengalamannya menjadi seorang pilot. Banyak pelajaran tentang pilot yang bisa diambil bagi para generasi muda.
"Setelah main film ini harapan aku untuk di dunia film jadi terbuka lagi. Dan juga yang paling penting adalah tujuan film ini kan untuk anak muda. Kenapa film ini dibuat untuk 13 tahun ke atas," ucap Bunga Jelitha di kantor E-Motion Entertainment, Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (13/2).
Advertisement
1. Sosok Bunga Jelitha di Film SERIGALA LANGIT
Film yang rencananya tayang April 2020 ini pun sejatinya mengisahkan tentang kisah pilot pesawat tempur TNI Angkatan Udara (AU) dan kehidupan mereka sebagai prajurit. Nantinya, akan ada gambaran seperti apa menjadi seorang pilot.
"Saya berharapnya anak-anak generasi muda jadi tau bagaimana dalamnya TNI Angkatan Udara. Biasanya kan anak-anak kecil kalo ditanya mau jadi apa, jadi pilot, cuma ada beberapa yang mikir pilot itu menyeramkan," ungkap Bunga.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Harapan Bunga Jelitha Untuk Semua Cita-Cita Anak Indonesia
Puteri Indonesia 2017 ini pun punya harapan anak-anak yang mempunyai cita-cita menjadi pilot untuk tidak hanya cita-cita, tapi bisa menjadi kenyataan di kemudian hari.
"Saya harapannya dengan ada film ini anak-anak muda jadi tergerak yang mau jadi pilot untuk benar-benar bisa bermimpi," pungkasnya.
Sudah Baca yang Ini?
Adipati Dolken Ungkap 3 Hal Penting 'TEMAN TAPI MENIKAH 2' yang Perlu Kamu Tahu, Penasaran?
Tembus Satu Juta Penonton, Dilan Siap Bagi Cokelat Untuk Pembeli Tiket Film 'MILEA: SUARA DARI DILAN'
Lewat 'MILEA: SUARA DARI DILAN', Tango Ajak Milenial Lanjutkan Aksi Peduli Gizi Anak Indonesia
Beda Prinsip Soal Cinta, Reza Rahadian dan Marsha Timothy Jawab Lewat Film 'TOKO BARANG MANTAN'
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/apt/dwn)
Akbar Prabowo Triyuwono
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
