Nikmati Momen Kebersamaan Keluarga Selama Pandemi, Zaskia Adya Mecca Belum Mau Anaknya Masuk Sekolah

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Nikmati Momen Kebersamaan Keluarga Selama Pandemi, Zaskia Adya Mecca Belum Mau Anaknya Masuk Sekolah
keluarga Zaskia Adya Mecca © Instagram.com/zaskiadyamecca

Kapanlagi.com - Ada berbagai perubahan dalam kehidupan sehari-hari yang dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat di berbagai negara di dunia akibat pandemi Covid-19, salah satunya adalah semakin banyak orang yang berkumpul dengan keluarga selama di rumah aja untuk menghindari risiko tertular virus. Begitu juga dengan Zaskia Adya Mecca dan keluarga yang memutuskan untuk menetap di Yogyakarta.

Tentunya hal ini dianggap sebagai sesuatu yang positif oleh Zaskia Adya Mecca. Pasalnya, Zaskia jadi lebih punya banyak waktu untuk dihabiskan bersama kelima anaknya yang masih kecil dan menyaksikan langsung tumbuh kembang mereka.

"Ga ada perasaan lebih tenang dan bahagia bisa melewati setiap waktu, menyaksikan setiap perkembangan juga belajar sama mereka," tulis Zaskia Adya Mecca dalam postingannya.

1. Sama-Sama Belajar

© Instagram.com/zaskiadyamecca

Momen kebersamaan ini ternyata juga jadi titik balik untuk Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo yang harus meng-handle penuh anak-anak mereka, termasuk dalam hal pendidikan. Terlepas dari berbagai drama yang menerpa keluarga mereka, Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo juga bisa belajar banyak selama pandemi ini.

"Drama pasti ada setiap harinya, jadi saat buat ku dan @hanungbramantyo belajar kembali.. apalagi semenjak pandemi, bener-bener 24 jam bareng mereka, ga kepotong 8 jam hari kita buat pisahan pada pergi ke sekolah..." ungkap wanita 33 tahun ini.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Tentang Anak Sekolah

Sudah terbiasa menghabiskan waktu bersama keluarga selama pandemi ternyata bikin Zaskia Adya Mecca nggak rela melepaskan anak-anaknya kembali ke sekolah. Ditambah lagi, dia masih khawatir dengan risiko penularan Covid-19, mengingat angka kasus yang belum menunjukkan penurunan.

"Makanya, kalau dibilang 'Januari udah mulai bisa sekolah tatap muka buat yang mau' hmmm, aku ntar-ntar aja deh kalo emang udah wajib," tutur Zaskia Adya Mecca.

"Selain ngeliat kasus covid belum menunjukkan penurunan, ku masih menikmati 24 jam bersamanya...." pungkasnya.

3. Selalu #IngatPesanIbu

Pandemi yang sudah berjalan selama hampir satu tahun ini memang masih belum menunjukkan tanda-tanda akan berakhir dalam waktu dekat. Tapi, kamu bisa membantu penekanan angka penyebaran Covid-19 dengan selalu #IngatPesanIbu. Dengan selalu memakai masker, rajin mencuci tangan menggunakan sabun, menjaga jarak dan menghindari keramaian, kamu bisa menurunkan risiko tertular Covid-19. Stay happy and healthy!

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending