Habib Mahdi: Zainuddin Tak Datang Agar Tak Frontal

Habib Mahdi: Zainuddin Tak Datang Agar Tak Frontal Zainuddin MZ

Kapanlagi.com - Habib Mahdi mengaku dihubungi Aida Saskia dan memintanya untuk menjadi menjadi mediator, sebelum kemudian terjadi pertemuan Tapos, pada Sabtu (16/10/2010) dinihari. "Jadi awalnya beberapa hari lalu, Aida menghubungi saya, dia bilang ingin bertemu, ingin silaturahmi. Ya, namanya ada orang ingin silaturahmi, masa kita tolak, ya kita terima saja lah," ungkap Habib Mahdi yang dikenal dekat dengan Zainuddin MZ itu saat dihubungi Sabtu (16/10). Pertemuan itu, lanjut Habib berlangsung di daerah Bogor, sesuai dengan dengan permintaan pihak Aida. Pelantun lagu Ayam Jago itu hadir bersama kuasa hukumnya, Alamsyah Hanafiah, dan ayahnya, Cecep Hidayat."Sementara dari pihak saya, ada tiga orang. Tapi kyai Zainuddin tetap tidak ikut," tegasnya.Sementara ketidak ikutan Zainuddin MZ dalam forum tersebut lebih pada pertimbangan mediasi, agar pertemuan tidak terjadi secara frontal antara mereka yang berkonflik. Masing-masing sementara menahan diri akan tidak cepat tersulut."Kita lihatlah namanya orang yang sedang berkonflik, masa dia langsung kita ketemukan dengan Aida, yang ada jadinya malah menyulut konflik. Bukan malah berunding. Kalau kayak gitu kan harus ada mediator dan perantara agar tidak berkonflik secara frontal," terangnya tenang.Soal materi yang dibicarakan, Habib tidak banyak bicara, pihaknya hanya mengatakan menfasilitasi saja dan berbicara untuk kepentingan perdamaian mereka. "Kalau ada orang mau damai, ya kita sih ikut memfasilitasi saja, kan Aida yang menghubungi saya, ya kita bertemu saja," terangnya. "Yang jelas, kita tetap mengupayakan jalan perdamaian," sambungnya menegaskan.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/dar)

Rekomendasi
Trending