Karena Mitos Ini, Bunga Jelitha Tunda Pernikahannya Dengan Syamsir Alam
Bunga Jelitha (credit: instagram.com/bungajelitha66)
Kapanlagi.com - Sudah cukup lama Bunga Jelitha menjalin hubungan asmara dengan Syamsir Alam. Lamanya waktu pacaran membuat pertanyaan kapan menikah sering diluncurkan untuk keduanya.
Dalam wawancara sebelumnya, Bunga mengatakan ia dan Syamsir bakal menikah tahun ini. Namun niat itu tampaknya harus ditunda sampai setidaknya tahun depan.
"Sebenarnya mau tahun ini (menikah), tetapi ada halangan. Bukan halangan sih, cuma mitos aja. Jadi Abang aku mau nikah duluan, mitosnya dalam satu tahun nggak boleh orangtua menikahkan dua anaknya," jelas Bunga ditemui di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Senin (13/5/2019).
Advertisement
1. Tak Masalah Ditunda
Bunga Jelitha mengaku tak masalah harus menunda pernikahannya dengan Syamsir Alam. Karena memang wajar apabila kakak laki-lakinya tidak ingin adiknya menikah lebih dulu alias dilangkahi.
"Jadi yang menikah Abang aku dulu bulan Agustus atau September ini. Kemarin aku ke Semarang karena Abang lamaran, terus Mama bilang: 'Iya harusnya kan Bunga'. Tapi nggak apa-apa lah orang Abang sendiri," lanjutnya.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
2. Soal Mitos
Berdasar mitos memang ada larangan orangtua menikahkan dua anak dalam waktu satu tahun. Namun bagi Bunga Jelitha, jika ditakdirkan harus tahun ini, ia dan Syamsir akan melangsungkan pernikahan tak peduli apa kata mitos.
"Ya namanya mitos ya, jadi kalau pun memang jodohnya, mungkin akhir tahun ini atau awal tahun (menikah). Lagi-lagi, balik lagi kalau jodoh nggak ke mana," tutup Putri Indonesia 2017 itu.
Yuk Baca Juga:
Bakal Segera Nikah dengan Syamsir Alam, Bunga Jelitha Tak Ada Niat Menutupi
Lima Bulan Pacaran, Syamsir Alam dan Bunga Jelitha Berencana Menikah Awal 2019
Jessica Iskandar Ungkap Berapa Lama Masa Pacaran Dengan Ludwig Waldburg
Sebelum Menikah, Nia Ramadhani Sempat Bertengkar dan Ragu
Ini Alasan Syamsir Alam Tak Terbuka Saat Awal Pacari Bunga Jelitha
(Di tengah kondisi kesehatan yang jadi sorotan, Fahmi Bo resmi nikah lagi dengan mantan istrinya.)
(kpl/abs/gen)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
