10 Fakta Vincent Raditya, Pilot yang Lisensinya Dicabut Karena Video Prank Limbad

Penulis: Tyssa Madelina

Diperbarui: Diterbitkan:

10 Fakta Vincent Raditya, Pilot yang Lisensinya Dicabut Karena Video Prank Limbad
Sederet fakta pilot Vincent Raditya (Credit: Instagram/vincentraditya)

Kapanlagi.com - Nama Vincent Raditya tengah jadi perbincangan hangat di dunia maya. Pilot maskapai Batik Air yang juga aktif membuat konten di Youtube itu sering banget mengajak selebritis Tanah Air untuk berkolaborasi.

Salah satu yang paling mengena adalah video prank-nya bareng Limbad yang sempat viral beberapa waktu lalu. Limbad yang tak pernah mengeluarkan ekspresi atau sepatah kata sukses dibuat Vincent Raditya berteriak kencang lantaran aksi zero gravity.

Zero gravity sendiri adalah momen di mana tubuh terasa melayang bebas di udara. Meski videonya bareng Limbad dinilai sangat menghibur namun Vincent justru terkena masalah gara-gara hal itu. Seperti apa sih sosok Vincent Raditya? Intip sederet faktanya di sini!

1. Dikenal Lewat Tragedi Lion Air

Credit: Instagram/vincentraditya

Konten Youtube Vincent Raditya mulai banyak dikunjungi sejak ia turut berbicara mengenai jatuhnya pesawat JT610. Pria yang menjadi pilot sejak tahun 2010 itu membuat sebuah live streaming dengan judul 'Tanggapan Mengenai Isu Penyebab Jatuhnya Lion Air JT610'.

Sebagai seseorang yang mumpuni di bidangnya, Vincent merasa memiliki tanggungjawab untuk mengedukasi viewers-nya. Apalagi sejak saat itu tak sedikit orang yang merasa ketakutan naik pesawat.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Hobi Nyanyi

Credit: Instagram/vincentraditya

Di sela pekerjaannya sebagai seorang pilot, Vincent Raditya ternyata punya hobi menyanyi. Ia sering mengunggah cover lagu di Instagram.

Menariknya, suara Vincent bisa dibilang sangat merdu. Salah satu yang mencuri perhatian adalah saat ia mengunggah cover lagu Can't Take My Eyes off You yang diunggahnya tahun 2018 silam.

3. Punya Pesawat Pribadi

Credit: Instagram/vincentraditya

Berkat kerja kerasnya membuat konten di Youtube, Vincent Raditya akhirnya berhasil membeli sebuah pesawat pribadi. Pesawat itu merupakan tipe Cesna 172, yang disebut-sebut sebagai paling populer dan banyak digunakan oleh sekolah pilot.

Dilansir dari berbagai sumber, harga pesawat ini ternyata tergolong cukup 'murah' untuk sekelas moda udara yaitu berkisar $396.000 atau setara dengan Rp5,4 miliar. Fantastis sekali kan?

4. Bikin Prank Zero Gravity

Credit: Instagram/vincentraditya

Saat mengendarai pesawat Cesna 172, Vincent sudah mengajak beberapa artis Tanah Air kolaborasi. Di antaranya ada Nia Ramadhani dan Limbad.

Prank Zero Gravity menjadi salah satu andalan Vincent Raditya yang mampu bikin selebritis beraksi tak terduga. Bahkan Limbad sendiri sampai berteriak keras saat terkena prank tersebut.

5. Persewaan Simulasi Pesawat

Credit: Instagram/vincentraditya

Selain punya pesawat pribadi, Vincent Raditya juga diketahui punya persewaan simulasi pesawat terbang yang dapat digunakan oleh calon pilot. Tempat persewaannya sendiri bernama Flight Deck Indonesia.

6. Sudah Berkeluarga

Credit: Instagram/vincentraditya

Buat yang kagum, nge-fans atau naksir sama pilot tampan ini, siap-siap patah hati ya karena Vincent Raditya sudah punya istri dan tiga anak. Ia bahkan sering mengunggah momen kebersamaan bareng istrinya.

Lewat akun Instagram-nya, bisa dilihat kalau Vincent adalah seorang suami dan ayah yang lovable banget. Ia sering banget mengajak istri dan anak-anaknya liburan ke luar negeri.

7. Vlogger Pilot Dengan Subscriber Terbanyak

Credit: Instagram/vincentraditya

Selain konten prank zero gravity, Vincent Raditya dikenal lewat beberapa info edukatif soal dunia penerbangan. Ia ingin membuat pemahaman kalau moda transportasi udara sebenarnya adalah yang teraman saat ini.

Melalui akun Youtube-nya, ia sering membagikan soal bagaimana pilot membagi waktu sampai membangun kerja tim di dalam pesawat. Saat ini Vincent Raditya sudah memiliki lebih dari 2 juta subscriber dan bisa dibilang sebagai vlogger pilot dengan jumlah subscriber terbanyak di dunia.

8. Lisensi Dicabut

Credit: Instagram/vincentraditya

Setelah video zero gravity-nya viral, lisensi pilot Vincent Raditya dicabut oleh Kemenhub. Pasalnya, ia kedapatan mengoperasikan pesawat Cesna 172 dengan membawa penumpang yang tidak memakai sabuk pengaman (shoulder harness).

Lalu Vincent juga memberikan kendali terbang pesawat Cesna 172 ke orang yang tidak berwenang serta dengan sengaja melakukan zero gravity ke penumpang umum. Wah, sayang sekali ya?

9. Tetap Jadi Pilot

Credit: Instagram/vincentraditya

Pencabutan lisensi terbang Vincent Raditya ternyata hanya untuk single mesin saja. Nantinya ia masih bisa menerbangkan pesawat besar seperti Airbus atau Boeing.

Lebih lanjut, Vincent juga diketahui masih akan bekerja di bawah Batik Air. Bahkan maskapainya ikut mendukung langkahnya sebagai konten kreator.

10. Masih Jadi Konten Kreator

Credit: Instagram/vincentraditya

Meski lisensi single engine-nya sudah dicabut, Vincent Raditya berjanji akan tetap membuat konten edukatif yang lebih kreatif lagi di Youtube. Untuk itu para fans yang mendukungnya tidak perlu khawatir.

"Jadi netizen sekalian tak perlu khawatir tanpa ada pesawat itu, saya akan berjuang tetap membuat konten (Youtube)," kata Vincent melalui video di akun Youtobe-nya.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending